PENDIDIKAN BERKARAKTER

PENDIDIKAN BERKARAKTER

Saat ini dunia pendidikan santer membahas Pendidikan Berkarakter kalau melihat dua kata tersebut "Pendidikan" dan "Karakter" kita bisa meng-asumsikan pengertian dari dua suku kata tersebut. Pendidikan "usaha sadar dan terencana untuk mewujudkan suasana belajar dan proses pembelajaran agar peserta didik secara aktif mengembangkan potensi dirinya untuk memiliki kekuatan spiritual keagamaaan, pengendalian diri, kepribadian, kecerdasan, akhlak mulia, serta ketrampilan yang diperlukan dirinya, masyarakat, bangsa, dan Negara ( UU No. 20 tahun 2003 )", Karakter "cara berpikir dan berperilaku yang menjadi ciri khas tiap individu untuk hidup dan bekerjasama, baik dalam lingkup keluarga, masyarakat,  bangsa  dan  negara.  Individu  yang  berkarakter  baik  adalah individu yang bisa membuat keputusan dan siap mempertanggungjawabkan tiap akibat dari keputusan yang ia buat ( Ditjen Mandikdasmen - Kementerian Pendidikan Nasional )"

Kita tarik kesimpulan bahwa pendidikan karakter adalah suatu usaha pengembangan dan mendidik karakter seseorang, yaitu kejiwaan, akhlak dan budi pekerti kearah perubahan menjadi lebih baik serta suatu sistem penanaman nilai-nilai karakter kepada peserta didik yang meliputi komponen pengetahuan, kesadaran atau kemauan, dan tindakan untuk melaksanakan nilai-nilai tersebut. Pendidikan karakter dapat dimaknai sebagai "menggunakan semua dimensi kehidupan sekolah untuk mendorong pengembangan karakter optimal"
Menurut T. Ramli (2003), pendidikan karakter memiliki esensi dan makna yang sama dengan pendidikan moral dan pendidikan akhlak. Tujuannya adalah membentuk pribadi anak, supaya menjadi manusia yang baik, warga masyarakat, dan warga negara yang baik.
Revitalisasi dunia pendidikan karakter Ini tercermin dari tema Hardiknas, yaitu; "Pendidikan Karakter untuk Membangun Keberadaban Bangsa" Kecendrungan moral yang tidak sesuai dengan norma-norma peradaban salah satu pendorong munculnya Pendidikan Berkarakter yang mudah-mudahan mengawal dan mengingatkan akan adanya suatu batasan-batasan berprilaku dalam kehidupan.

Silahkan sahabat untuk membagikan artikel pada blog Lukman Nulhakim ini :

Lukman NulhakimDitulis Oleh : Lukman Nulhakim

Artikel PENDIDIKAN BERKARAKTER, diterbitkan oleh Unknown . Semoga artikel ini dapat menambah wawasan kita semua. Sahabat diperbolehkan mengcopy - paste / menyebar luaskan artikel ini, tetapi sahabat harus menyertakan link dibawah ini sebagai sumbernya.

ads

Ditulis Oleh : Unknown Hari: 21.27 Kategori:

1 komentar:

  1. Link sudah saya pasang. silahkan cek di http://ravinorahman.blogspot.com/


    saya tunggu baclinknya

    BalasHapus

 

Pendidikan

    Pendidikan

KOMPUTER

Pramuka

PRAMUKA (3)